Post


LAMPUNG - Rumah Sakit Umum Daerah dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung dengan anggaran BLUD tahun 2023, saat ini sedang melakukan pembangunan Ruang Isolasi pelayanan Infeksi New Emerging dan Re-Emerging (PINERE). 

Ruang Isolasi PINERE ini berkapasitas 15 tempat tidur, pada bulan Desember rencana nanti akan diresmikan oleh Gubernur Provinsi Lampung. Pembuatan ruang PINERE ini dengan melakukan Pengalihan Fungsi Ruangan Paviliun Betik hati menjadi Ruang Pinere dengan standar dan ketentuan tertentu. 

Pembuatan Ruangan Pinere ini tentu sudah ditunjuk dan tetapkan oleh pemerintah. Ruangan Pinere yang ditetapkan tersebut harus memenuhi standar sebuah ruangan pinere.

Direktur RSUDAM dr. Lukman Pura Sp.,PD.,K-GH menyampaikan bahwa, "Pelaksanaan ini sangat penting bagi Provinsi Lampung untuk antisipasi kondisi pandemi bila ada terjadi di masa yang akan datang. Kita banyak belajar dari kondisi dan situasi saat pandemi covid19 yang lalu. Ini juga merupakan Arahan dari Bapak Gubernur dan Kementerian Kesehatan RI untuk delalu mengantisipasi kondisi dan situasi penyakit di depannya, " Ujar Direktur RSUD Lukma Pura. 

Sebagai wujud komitmen RSUDAM mengimplementasikan Arah- Arah tersebut, guna memaksimalkan dan mempercepat kesiapan dalam antisipasi masalah tersebut, maka RSUDAM Lampung sebagai salah satu RS Rujukan Nasional terus berupaya menambah kapasitas ruang isolasi PINERE dengan tempat tidur berjumlah 15 tempat tidur (TT). 

sama kita ketahui bersama bahwa penyakit new emerging adalah penyakit yang disebabkan oleh munculnya organisme baru. Kita dapat membaca dari penelitian ilmiah terhadap 335 penyakit baru yang ditemukan sejak tahun 1940-2004 menunjukkan perkembangan yang mempengaruhi. Apalagi dampak yang ditimbulkan penyakit ini sulit diprediksi.

Ahli lain menyebutkan bahwa, kelompok penyakit infeksi emerging adalah penyakit yang menyerang suatu populasi untuk pertama kali atau telah ada sebelumnya, namun meningkat dengan sangat cepat baik dalam jumlah kasus baru maupun dalam satu populasi ataumuncul penyebarannya ke daerah geografis yang baru (re-emerging infeksi penyakit ). 

Sementara kelompok penyakit infeksi emerging ini terbagi tiga. Pertama, kelompok virus emerging (salah satunya virus corona, atau Covid-19), penyakit bakteri emerging (penyakit pes, botulisme) dan ketiga penyakit paralitik emerging (Toksoplasmosis). 

Seperti pandemi Covid-19 yang dalam waktu singkat hampir semua negara menderita penyakit corona. Yang terpapar sakit berat dirawat di ruangan pinere dan di dalam ruangan ini pasien mendapatkan oksigen karena sesak atau menggunakan ventilator karena gagal napas dan penanganan khusus lainnya.

Ruangan ini jelas bertekanan negatif agar virus yang keluar dari jalan nafas pasien tidak bertebaran ke mana-mana. Sementara medis dan para medis yang merawat wajib menggunakan baju APD level 3. Pasien tidak mudah dikunjungi oleh keluarga. Kalau terpaksa hanya bisa dibatas kaca atau menggunakan videocall. (*)